Drama Jepang Koinaka 2015

Rosyadi 8/28/2015
Drama Jepang Koinaka 2015
Akhirnya drama yang ditunggu-tunggu pecinta cerita romansa akhirnya rilis, sebuah drama jepang yang sudah sangat ditunggu, karena dibintangi oleh bintang yang yang sedang bersinar tahun ini Sota Fukushi dan Tsubasa Honda, bercerita tentang percintaan segi tiga anak muda dengan penuh dengan konflik batin itulah sajian utama pada drama ini.

Setelah tayang episode pertamanya seperti yang diduga sebelumnya, rating dari koinaka di jepang benar-benar tinggi, begitu pula beberapa episode setelahnya. sepertinya koinaka tidak hanya mengumbar nama Sota dan si cantik Tsubasa Honda saja, banyak yang menilai drama ini sangat bagus.

Episode 1

Tidak perlu menunggu lama drama ini menempati list terdepan saya untuk ditonton, walau sebenarnya saya lebih suka menunggu drama selesai sampai tamat dulu baru saya tonton semua secara maraton sekaligus, tapi disini ada Honda, aktris yang entah kenapa seolah menarik saya menjadi Wota, yang jelas mungkin tidak terlalu pantas untuk image saya. sudahlah lupakan hal ini dan mari kita bahas episode perdana ini.

Seperti pada semua awalan cerita apapun, akan selalu diawali dengan intro dan latar belakang, dengan teknik flashback, Aoi Miura yang diperankan oleh Sota Fukushi yang saat ini sudah dewasa bekerja sebagai asisten perusahaan arsitek karna teman lamanya Kouhei Kanzawa yang mengajaknya untuk ikut reoni, dia akhirnya menceritakan awal mula dari drama ini akan dimulai dengan ingatanya.

Cerita cinta kepada teman sejak kecil, antara Aoi Miura dan Akari Serizawa tang diperankan oleh Tsubasa Honda yang tumbuh berjalanya waktu, mereka pun sadar bahwa perasaan yang bersemi pada mereka bukanlah lagi yang biasanya, namun karena demi tidak kehilangan persahabatan yang sejak lama ini mereka jadi tidak bisa mengungkapkan satu sama lain.

Suatu hari datang seorang siswa baru dengan nama yang sama dengan Aoi (sang pemeran utama kita), seorang yang datang dari Tokyo yang tidak ramah dan sangat tertutup, maka dimulailah fase awal drama ini dimulai.

Biar tidak terlalu spoiler saya akan coba review sebisa mungkin tidak membeberkan semua ceritanya :) tapi kalau kelepasan ya mohon maaf buat yang akan menonton. 

Di episode pertama ini terlihat sekali bagaimana mereka sang pemeran utama kita Aoi Miura dan Akari Serizawa adalah pasangan yang sangat serasi, dengan kedekatan natural yang manis diantara mereka, teman sejak kecil, itulah yang ditekankan pada hubungan mereka pada episode perdana ini.

Dimunculkan juga background awal masalah yang nanti akan menjadi konfik utama dari drama ini. dan pemikiran pertama saya pada waktu itu adalah, saya rasa sudah punya gambaran tentang cerita selanjutnya.
[next]

Episode 2

Setelah kita di awal episode melhat pikiran dan ingatan Aoi Miura, mari kembali kedunia nyata, dimana mereka sudah besar, dan fakta bahwa sekarang Aoi dan Akari sudah terpisah dan tidak pernah bertemu selam tujuh tahun. namun secara kebetulan yang sudah selaknya ada pada drama secara dramatis mereka bertemu. kali ini bayangkankan pertemuan yang menyakitkan saja. kini Akari telah pacaran dengan Aoi yang satunya lagi. 

Kesuraman dan perasaan Aoi mungkin bisa kalian rasakan setelahnya, galau mode on. 

Semua cerita yang dibuat menguras emosi, dan ketegangan selalu akan akan ada sosok yang sebagai pembuat ketegangan itu cair, itulah tugas mulia yang disematkan kepada Kouhei Kanzawa yang diperankan oleh Taiga. dengan tingkahnya yang kocak akan meredakan keseriusan penonton dan membuat nafas sedikit lega.

Bertemunya Aoi dengan teman masa kecil sekaligus cinta pertamnaya secara mendadak dan tak terduga, kemudian momen momen yang diciptakan yang akan selalu ada dalam cerita dengan alur seperti ini. terlihat klasik memang, walau kalian akan menyadarinya namun saya yakin akan tidak terlalu memperdulikanya, selalu akan ada romantis momen yang mainstream.

Pada episode ini juga akan diselipkan persahabatan antara Aoi dan Kouhei, 
[next]

Episode 3

Di episode ini semua kegalauan akan memudar dan kembali dekatnya Aoi dan Akari, hanya saja mungkin mari sebut Aoi dalam kondisi yang bisa diambil dari istilah populer sekarang FriendZone , karna akari sudah punya Aoi yang lain.

Perasaan ingin kembali dekat (entah ini sebagai teman atau yang lain), diungkapkan jelas dalam episode ini dari Aoi atau Akari, hal ini tentunya mengundang negatif reaksi dari Aoi satunya.

Tokoh antagonis dari Aoi Shouta juga diperlihatkan dengan sangat jelas, dibuat seolah pria ini adalah biang kerok semua masalah yang terjadi, kalian akan dibuat berharap "andai saja orang ini sejak awal tidak ada". Masalahnya jika Aoi Shouta tidak ada maka cerita akan tidak seru lagi dong.

Ah mungkin ada adegan yang akan membuat kalian pecinta Tsubasa Honda sangat kesal, pada si Aoi Shouta. 

Permasalahan lain juga akan ditampilkan disini, sekarang gilaranakan mengelilingi Akari, yah bagi kalian pecinta drama jepang dan korea akan sering melihat permasalahan klasik seperti ini. dan cukup mudah ditebak, walau tidak seperti cerita lainya klimaks pada masalah ini nantinya. di akhir episode akan ditampilkan seolah ke licikan Aoi akan terbongkar.
[next]

Episode 4

Beranjak ke episode 4, kini Aoi sudah tidak lagi galau (mungkin), konflik dan masalah kini berpindah pada Akari, masalah dengan ayahnya, dengan pacarnya Aoi yang satunya yang sudah terlihat keberengsekanya, membuat kalian akan dialihkan sesaat dari permasalahan cinta segitiga Aoi Akari dan Aoi lagi.

Di episode ini akari, akan sadar bahwa, Aoi tidak bersalah selama ini, disinilah mungkin terlihat Akari menyesal dan mulai melihat kemabli ke Aoi, 

Keburukan Shouta mulai terungkap satu persatu. harapan kalian akan sedikit tertunda jika berharap Aoi dan Akari akan segera bersama, karena akari sepertinya mumutuskan hal lain, dengan mantanya.

Episode klimaks permasalahan yang ada, sepertinya yang ingin ditunjukan sutradara.
[next]

Episode 5

Sekarang Episode ke 5, ini adalah episode anti klimaks dari episode sebelumnya, semua masalah akan mungkin terselesaikan untuk sementara disini, dimana Akari yang sudah tahu alasan kenapa yahnya tidak mau kembali padanya, kemudian Aoi yang sudah sadar dari pelarianya dari kenyataan bahwa dia masih menyukai Akari.

yang bisa saya katakan dari episode ke 5 ini adalah sweet momen dimana-mana,

Ah satu hal lagi yang penting adalah akhirnya mereka, Aoi dan Akari saling mengungkapkan bahwa mereka dulu pernah saling suka. kenapa saya tambahkan kata "dulu" karena terlihat ini bukan endingnya. permasalahan yang sebenarnya akan muncul setelah ini. buktinya adalah cuplikan sequelnya.
[next]

Episode 6

Seperti yang sudah dapat diduga sebelumnya bahwa tidak mungkin masalah dan konfliknya akan berakhir disini. :) , walaupun semuah sudah terkuak dan sepertinya hubungan antara Aoi dan Akari akan semakin membaik.

Episode yang sepertinya merestart lagi cerita cinta segitiga antara Aoi Miura, Akari Serizawa dan Aoi Shouta, hanya saja keadaan sekarang dibalik dari kondisi sebelumnya.

Shouta, yang pada episode sebelumnya dibuat sangat licik dan jahat, sekarang pada episode ini akan dibuat agar anda simpatik kepadanya, dan merubah anggapan sebelumnya, menjadi tidak jahat-jahat amat. Shouta yang sebelumnya terlihat begitu jahat sekarang pada episode ini entah kenapa mungkin sudah mendapatkan ilmu Ihlas seperti pada Andre Taulani di filmnya Kiamat Sudah Dekat, benar-benar dirubah, walau saya yakin mungkin sebagian dari anda masih akan membencinya.
[next]

Terimakasih anda telah membaca Drama Jepang Koinaka 2015. Jika ingin menghubungi kami, silahkan masuk ke halaman Contact Us kami.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar